Bupati Berau Letakan Batu Pertama Pembangunan Bumi Perkemahan Mayang Mengurai II

8 September 2023 11:45 WIB
Pemkab Berau
Pemkab Berau ( Pemkab Berau)

Sonora.ID - Bumi Perkemahan Mayang Mangurai II kini dimulai pembangunannya. Diawali dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Berau, Hj. Sri Juniarsih Mas,Kamis (07/09/23) siang tadi.

Bupati yang juga Ketua Mabicab Pramuka menyampaikan, Bumi Perkemahan ini bisa multifungsi. Bukan hanya sebagai tempat perkemahan, tetapi juga wisata dan dapat digunakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Berau.

Ia pun berharap, dari Bumi Perkemahan ini nantinya akan lahir pramuka-pramuka yang aktif, yang berkepribadian tangguh dan berprestasi.

Di kesempatan itu, Bupati Sri Juniarsih Mas mengucapkan terima kasih kepada segenap jajaran PT Bara Jaya Utama (BJU) yang turut mensukseskan seluruh tahapan.

Bupati Berau meletakkan Batu pertama Pembangunan bumi perkemahan Mayang Mengurai II
Bupati Berau meletakkan Batu pertama Pembangunan bumi perkemahan Mayang Mengurai II

"Hingga akhirnya hari ini kita bisa mengawali pembangunan Bumi Perkemahan yang kita idamkan. Terima kasih dan apresiasi yang tinggi, sebab kita sadari bahwa Pramuka sebagai organisasi yang banyak berkegiatan diluar ruangan pada perjalanannya memerlukan tempat yang representatif," tuturnya.

"Kami sebagai pemerintah daerah juga berkomitmen kuat akan terus mendukung penuh seluruh proses pembangunan ini, sehingga nantinya dapat difungsikan dengan baik," lanjutnya.(Etty/Adv)

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm