Resep Membuat Olahan Nikmat dari Tempe Gembus yang Nikmat dan Simple

9 Januari 2024 17:16 WIB
( )

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Membuat Olahan Nikmat dari Tempe Gembus yang Nikmat dan Simple".

Tempe gembus menjadi salah satu makanan yang popular hingga saat ini. Lalu apakah bedanya tempe gembus dengan tempe biasa atau pun dengan oncom?

Perlu diketahui bahwa Tempe gembus adalah makanan yang dibuat dari ampas tahu atau sisa pembuatan tahu.

Sejatinya kandungan protein di tempe gembus lebih sedikit daripada tempe dan tahu. Tempe gembus jauh memiliki kandungan serat yang banyak.

Tempe gembus juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung berkat kandungan antioksidan.

Senyawa ini dapat melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas yang dapat merusak sel-sel dan meningkatkan risiko penyakit jantung.

Selain itu, manfaat antioksidan lainnya yaitu mengurangi peradangan dalam tubuh.

Baca Juga: Resep Membuat Paha Ayam Bumbu Bali Pedas Gurih Nikmat

Tempe Gembus Siram Sambal Matah Petai

Resep kreasi pengguna @iwuLan_14044039 ini membutuhkan bahan-bahan:

1 papan tempe gembus

5 sdm tepung bumbu serbaguna

Secukupnya air

10 buah petai, belah dua

Bahan sambal matah:

7 buah cabai rawit merah

5 buah cabai rawit hijau

3 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1 batang serai

1/4 sdt terasi bakar

Sejumput garam halus

2 sdm minyak goreng panas

Cara Membuat Tempe Gembus Siram Sambal Matah Petai

Potong-potong tempe gembus. Campurkan tepung dan air sampai rata, kekentalan sesuai selera. Balut tempe ke dalam tepung satu per satu sampai habis.

Goreng tempe berbalut tepung dalam minyak panas sampai matang. Angkat dan titiskan. Lalu, potong-potong memanjang semanya. Sisihkan.

Iris-iris semua bahan sambal matah. Campurkan dengan petai, aduk rata sambil disiram minyak goreng panas.

Penyajian: tata tempe di wadah, siramkan sambal matah petai di atasnya, lalu aduk rata. Siap dinikmati dengan nasi hangat.

Baca Juga: Resep Cha Bang Ang, Minuman Susu Cincau Khas Negara Thailand

Tempe Gembus Sambal Kecap

Resep kreasi pengguna @sinaayuningtyas94 ini membutuhkan bahan-bahan:

1 papan tempe gembus

250 gram tepung terigu

1 batang daun bawang

2 siung bawang putih

Kunyit bubuk

Ketumbar bubuk

Merica bubuk

Secukupnya garam dan penyedap

Bahan sambal kecap:

1 siung bawang merah

3 buah cabai rawit

Secukupnya kecap manis

Secukupnya garam

Cara Membuat Tempe Gembus Sambal Kecap

Potong-potong daun bawang dan tempe gembus. Haluskan bawang putih, lalu campur dengan garam dan penyedap.

Taruh tepung dalam satu wadah. Masukkan bumbu halus tadi. Tambahkan kunyit, ketumbar, daun bawang, dan merica. Masukkan air, jangan terlalu banyak supaya adonan kental dan menghasilkan kulit yang tebal.

Celupkan tempe ke dalam adonan tepung, kemudian goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan.

Untuk bahan sambal, cincang bawang merah dan cabai. Masukkan ke dalm satu wadah, tambahkan sedikit garam dan kecap manis. Tempe gembus siap dinikmati dengan sambal kecap.

Baca Juga: Resep Cha Bang Ang, Minuman Susu Cincau Khas Negara Thailand

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm