Resep Cheese Stick, Sajian Kue Lebaran Praktis untuk di Rumah

2 April 2024 16:00 WIB
Hasil resep Cheese Stick
Hasil resep Cheese Stick ( )

Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas lengkap terkait resep Cheese Stick yang dapat dikreasikan sebagai sajian kue lebaran praktis untuk di rumah.

Lebaran sangat identik dengan sajian kue-kue yang menggugah selera.

Ada banyak sekali pilihan kue kering yang dapat dihidangkan kepada keluarga, salah satunya adalah cheese stick.

Olahan berbahan dasar keju ini sangat mudah dan praktis untuk dibuat karena tidak menggunakan telur sama sekali.

Berikut ini Sonora ID bagikan resep Cheese Stick yang dapat kamu coba kreasikan sebagai kue lebaran praktis.

Bahan-bahan Cheese Stick

Baca Juga: Resep Bubur Singkong (Ganepo) yang Mudah: Manis serta Lembut

  • 900 gr tepung terigu serba guna
  • 300 gr tepung tapioka
  • 300 gr keju cheddar, parut halus
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 200 gr margarin, lelehkan
  • 65 gr santan instan
  • 400 m air bersih

Cara Membuat Cheese Stick

Baca Juga: Resep Membuat Seblak Aneka Toping yang Nikmat dan Medok Banget

  1. Siapkan wadah dan campur tepung terigu, tepung tapioka, garam, dan kaldu bubuk. Aduk merata dan sisihkan
  2. Di wadah terpisah, campurkan margarin cair, keju parut, garam, dan santan. Lalu, aduk hingga merata
  3. Masukkan campuran terigu secara perlahan ke campuran margarin sedikit demi sedikit sembari diuleni hingga rata
  4. Tambahkan air sedikit demi sedikit sembari diaduk. Jaga adonan jangan sampai lembek dan tidak perlu kalis
  5. Tutup adonan menggunakan kain lembap atau plastik dan diamkan selama 20-30 menit
  6. Setelah itu, uleni adonan sebentar dan ambil sekepal adonan untuk digiling. Giling adonan sampai ketebalan yang diinginkan menggunakan rolling pin atau penggiling adonan. Kemudian cetak adonan menggunakan penggiling mie yang lebar
  7. Potong adonan menjadi bentuk stick sesuai dengan selera. Kemudian, goreng adonan menggunakan minyak panas dan menggunakan api sedang sampai berubah warna menjadi keemasan
  8. Setelah itu angkat dan tiriskan. Ulangi langkah serupa sampai adonan habis dan simpan cheese stick di dalam toples tertutup agar tetap renyah

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm