5 Makanan Khas Tuban Ini Aneh Tapi Enak, Ada yang Berbahan Dasar Tanah Liat

29 Juli 2021 13:35 WIB
Ampo makanan Khas Tuban
Ampo makanan Khas Tuban ( )

Sonora.ID - Tuban merupakan daerah yang menyimpan berbagai hal keunikan dan ciri khasnya tersendiri. Mulai dari destinasi wisata, hingga makanan khasnya yang cenderung nyeleneh namun memiliki rasa yang cukup sedap.

Rasanya tak lengkap jika berkunjung ke Tuban tanpa mencicipi berbagai kuliner khas daerah tersebut. Salah satu makanan khasnya ada yang terbuat dari tanah liat, aneh bukan?

Tapi soal rasa boleh diadu, enaknya luar biasa hingga banyak orang ketagihan. Berikut beberapa rekomendasi makanan khas Tuban yang unik tapi enak:

Baca Juga: Unik dan Enak, 4 Makanan Khas India yang Mendunia

1. Ampo

Ampo adalah salah satu makanan khas Tuban yang cukup legendaris dan banyak wisatawan yang tertarik lantaran berbeda dari makanan pada umumnya.

Ampo termasuk dalam katagori makanan yang biasanya dijadikan sebagai camilan dan sering kali dipadukan dengan kopi atau the.

Makanan yang biasa disebut Ampo ini terbuat dari 100 persen tanah liat. Meski terbuat dari tanah liat secara keseluruhan namun banyak masyarakt tuban yang menyukai camilan ini terutama wanita hamil.

Menurut Wikipedia, sebuah studi menyebutkan bahwa tanah liat yang telah disteril kemudian dikonsumsi akan memberikan rasa nyaman pada perut, membantu melindungi dari serangan virus dan juga bakteri.

Baca Juga: Beda dari yang Lain, 5 Makanan Khas Indramayu yang Unik Tapi Enak

Selain itu tanah liat juga terbukti mampu mengikat mikroorganisme, pathogen dan virus yang membahayakan pencernaan manusia.

2. Becek Menthok

Becek Menthok

Salah satu makanan lainnya yang cukup fenomenal dikawasan Tuban adalah Becek Menthok. Makanan ini merupakan kudapan yang terbuat dari unggas yang masih satu keluarga dengan itik.

Kudapan ini diberi nama Becek Menthok lantaran diberikan kuah dari santan kental yang cenderung seperti “Becek”.

Bumbu yang digunakannya pun cenderung sederhana, yakni terdiri dari lengkuas, jinten, merica, bawa merah, bawang putih, serai dan juga rasa pedas didapat dari cabai.

Baca Juga: Resep Membuat Mie Koclok Makanan Khas Cirebon yang Menggugah Selera

3. Dumpek

Dumpek

Kudapan ini merupakan salah satu makanan tradisional yang hingga saat ini masih dilestarikan oleh masyarakat tuban.

Dumpek sendiri merupakan kudapan yang biasa dimakan sebagai camilan.

Camilan ini terbuat dari tepung beras, gula merah, daun pandan, santan, parutan kelapa, dan gaeram.

Kemudian dibungkus dan mengunakan daun yang dibentuk menyerupai terompet. Rasanya yang cenderung manis membuat lidah seolah tak mau berhenti untuk memakannya.

Baca Juga: 5 Makanan Khas Cirebon yang Bakal Bikin Lidah Penikmatnya Ketagihan

4. Kari Rajungan

Kari Rajungan makanan khas Masyarakat Tuban

Salah satu makanan khas yang banyak ditemukan di kawasan Tuban dalah Kari Rajungan. Hal ini disebabkan oleh letak geografis Tuban yang berada di pesisir.

Banyak rajungan yang ditemukan pada daerah tersebut. Lantaran melimpahnya rajungan maka penduduk pun mengolahnya menjadi sebuah kudapan yang nikmat dan lezat.

Rasanya cenderung gurih pedas dan bumbu kari meresap dengan sempurna pada rajungan. Uniknya tidak ada aroma amis sedikitpun.

Baca Juga: Nasi Grombyang Kuliner Khas Pemalang Jawa Tengah yang Siap Menggoyangkan Lidahmu!

5. Garang Asem

Garang Asem

Mungkin bagi sebagian masyarakat di luar Jawa akan aneh mendeengar nama Garang Asem.

Namun masyarakat Jawa khususnya Tuban sangat akrab. Garang Asem sendiri merupakan makanan khas dari kawasan tuban.

Garang asem adalah masakan olahan ayam yang dimasak menggunakan daun pisang dan didominasi oleh rasa asam dan pedas

Nah, itu tadi beberapa makanan khas Tuban yang perlu Anda cicipi jika berkunjung ke daerahnya.

Baca Juga: 7 Makanan Khas Cianjur yang Sering Dikira dari Daerah Lain

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm