Beragam Aplikasi Milik PT. Pos Indonesia yang Ramah Pandemi Covid-19

2 Oktober 2021 19:35 WIB
PT Pos Indonesia
PT Pos Indonesia ( Jati Sasongko)

Palembang, Sonora.ID – Memang terjadi penurunan transaksi di Kantor Pos, bahkan hampir seluruh aspek kehidupan mengalami penurunan akibat pandemi covid-19.  

Executive General Manager PT. Pos Kota Palembang, Yessi Agustianti kepada Sonora (30/09/2021) mengatakan bahwa meskipun ada penurunan namun tetap ada peluang-peluang yang bisa dimanfaatkan.

Adanya covid-19, membuat masyarakat dibatasi mobilitasnya, PT Pos Indonesia memanfaatkan peluang ini dengan meluncurkan aplikasi yang memungkinkan masyarakat bisa bertransaksi tanpa harus keluar rumah.

Baca Juga: Dampak Pandemi, Pengiriman Pempek ke Luar Kota Alami Penurunan

“Ada dua produk yang sangat membantu, di jasa kurir dan logistic untuk mengangkut barang. PT. Pos punya aplikasi PosAja, bisa didownload di playstore dan Appstore. Masyarakat bisa menggunakannya bila ingin mengirim makanan, surat, dokumen, kiriman apapun tanpa harus keluar rumah. Ada petugas yang akan menjemput kerumah. Pengguna cukup dirumah saja, biarkan PT.Pos mendatangani teman-teman ke rumah, tanpa dikenakan biaya, gratis seusai dengan biaya pengiriman,” ujarnya.

Dari sisi keuangan PT.Pos memiliki aplikasi PosPay, juga bisa didownload di playstore dan appstore. Disitu bisa dilakukan semua transaksi mulai dari membayar tagihan lisrik, air, membeli token, pulsa, membayar cicilan kredit kendaraan. Apa yang dilakukan di kantor pos, bisa dkulakukan dengan PosPay.

“Juga bisa transfer uang, deposit lewat mobile banking bank lain, pengambilan uang juga tidak harus ke kantor pos tapi bisa di ATM atau gerai lain yang bekerjasama dengan kantor pos,” tukasnya.

Untuk membantu UMKM yang ada di kota Palembang terutama kuliner pempek, PT. Pos membuat kebijakan tarif pengiriman yang sangat bersaing.

Pengiriman pempek ke Jabodetabek biayanya hanya 10 ribu rupiah per kilogram, sebelumnya 32 ribu rupiah per kilogram. 

Baca Juga: Dampak Pandemi, Pengiriman Pempek ke Luar Kota Alami Penurunan

Selain itu UMKM dirangkul dan dibuatkan market place agar dapat berjualan secara online. Calon pembeli bisa masuk ke website brayamart.com. ada sekitar 30 UMKM yang bergabung, kedepan akan lebih banyak lagi yang bergabung, terutama dari Asosiasi Pedagang Pempek Sumsel.

“Nanti mereka bayarnya pakai PosPay, kirimnya pakai PosAja. Sudah difasilitasi sejak 27 September. PT. Pos tidak hanya membantu UMKM pempek saja, tapi juga kain songket, jumputan serta kue-kue khas Palembang seperti delapan jam dan sebagainya,” ujarya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm