Jam Tidur 5 Orang Sukses Dunia, Buktikan Sukses Tak Harus Kurang Istirahat

3 Desember 2021 21:00 WIB
Pendiri Microsoft, Bill Gates.
Pendiri Microsoft, Bill Gates. ( time.com)

Sonora.ID - Tak jarang orang yang berpendapat bahwa untuk meraih kesuksesan, kita perlu tidur selarut mungkin dan bangun sepagi mungkin untuk memaksimalkan waktu yang dimiliki.

Namun, demi tercapainya produktivitas dan kerja otak yang baik, kita juga membutuhkan waktu tidur dan istirahat yang cukup.

Idealnya, menurut American Academy of Sleep Medicine, orang dewasa membutuhkan waktu tidur selama 8 jam perhari.

Hal ini bahkan dibuktikan oleh berbagai orang sukses dan miliarder dunia yang memiliki jam tidur yang cukup.

Baca Juga: Jangan Menyesal! Ini 5 Kebiasaan yang Membuatmu Sulit Jadi Orang Kaya

Dilansir dari Kompas.com, inilah jam tidur 5 orang sukses dunia.

1. Tobias Lutke

Kamu mungkin jarang mendengar namanya. Namun, Tobias Lutke merupakan CEO e-commerce Shopify yang cukup terkenal di Amerika.

Ia secara gamblang mengatakan melalui akun Twitter-nya bahwa ia membutuhkan tidur 8 jam di malam hari.

"Saya butuh sekitar 8 jam waktu tidur di malam hari. Sama seperti yang lainnya, apakah kita mengakuinya atau tidak," cuit Lutke pada akun Twitter pribadinya, @tobi.

2. Bill Gates

Pendiri Microsoft, Bill Gates, yang juga merupakan orang terkaya kedua di dunia, kini telah berkomitmen untuk tidur setidaknya selama 7 jam setiap harinya.

Kendati demikian, Bill Gates juga mengaku bahwa ia pernah mengalami masa-masa kurang tidur saat masa awal kariernya membangun Microsoft.

"Saya tahu saya tidak setajam ketika bekerja karena kafein dan adrenalin, tapi saya terobsesi dengan pekerjaan saya. Saya merasa banyak tidur adalah (perilaku) malas," ungkap Gates melalui blog pribadinya.

Baca Juga: Tak Hanya Diri Sendiri, Overthinking Bisa Beri Dampak untuk Orang Lain

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm