Arti Lahaula Walakuata Illabillah Lengkap Beserta Keutamaannya, Masya Allah!

19 Agustus 2022 09:30 WIB
Ilustrasi dzikir
Ilustrasi dzikir ( )

Sonora.ID – Arti Lahaula Walakuata Illabillah memiliki makna yang luar biasa dan menakjubkan tentang kekuasaan dan kebesaran Allah SWT.

Meski begitu, tak sedikit orang yang belum mengetahui Arti Lahaula Walakuata Illabillah beserta keutamaannya.

Lafal Lahaula Walakuata Illabillah sering terselip dalam dzikir dan doa. Dengan dzikir dan doa, menunjukkan rasa syukur dan kekuasaan Allah SWT.

Arti Lahaula Walakuata Illabillah

Ini lafal lahaula walakuata illabillah dalam tulisan Arab dan artinya:

لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ العَلِيِّ العَظِيْمِ

Lā haula wa lā quwwata illā billāhil 'aliyyil azhīmi

Artinya: "Tiada daya dan upaya kecuali dengan kekuatan Allah yang maha tinggi lagi maha agung."

Dilansir dari NU Online menurut Imam An-Nawawi dalam kitab Tuhfatul Ahwadzi menjelaskan makna dan arti lahaula walakuata illabillaah:

"Kalimat lahaula walakuata illabillaah atau hauqalah adalah kalimat yang penuh kepatuhan dan kepasrahan diri (kepada Allah), dan sungguh seorang hamba tidak memiliki urusannya sedikit pun, tidak ia tidak memiliki daya untuk menolak keburukan dan tidak memiliki kekuatan untuk menarik kebaikan, kecuali dengan kehendak Allah SWT."

Baca Juga: 6 Manfaat dan Arti Dzikir Hasbunallah Wanikmal Wakil, Bisa Tentramkan Hati Saat Galau

Sejumlah pendapat dari para ulama tentang makna dan arti lahaula walakuata illabillaah juga tak jauh berbeda. Makna dan arti lahaula walakuata illabillaah pada dasarnya menunjukkan tentang kekuasaan dan keagungan Allah SWT. 

Itulah arti lahaula walakuata illabillaah yang menunjukkan bahwa tidak ada yang dapat menandingi kekuasaan Allah SWT. Salah satunya manusia dengan segala keterbatasan yang ada.

Keutamaan Membaca Lahaula Walakuata Illabillah Secara Rutin

Bacaan dan arti lahaula walakuata illabillaah memang memiliki beragam keutamaan menakjubkan. Karena itulah, bacaan lahaula walakuata illabillaah bisa dijadikan salah satu dzikir harian. Berikut ini keutamaan membaca Lahaula Walakuata Illabillah secara rutin:

Jaminan Masuk Surga

Keutamaan dari bacaan lahaula walakuata illabillaah adalah jaminan masuk ke surga. Begitu luar biasanya bacaan lahaula walakuata illabillaah dengan keistimewaan dan pahala tentang jaminan masuk ke surga. Hal ini sesuai dengan hadis Nabi yang berbunyi,

"Wahai Abdullah bin Qais, maukah aku tunjukkan kepadamu suatu simpanan dari berbagai simpanan surga?" Aku menjawab: "Tentu, wahai Rasulullah." Kemudian beliau bersabda: La haula wala quwwata illa billah." (HR al-Bukhari)

Baca Juga: Dapur Ngebul Hajat Terkabul, Baca Dzikir Ini 1 Kali Saja Rezeki Langsung Muncul

Terhindar dari Kesulitan, Keburukan, Kejelekan

Keistimewaan dan keutamaan lahaula walakuata illabillaah memiliki banyak pahala termasuk jadi salah satu amalan jaminan masuk surga. Melansir dari NU Online dalam sebuah hadis Nabi SAW dalam Al Munawi, Faidhul Qadir juz 1 dijelaskan tentang keutamaan lahaula walakuata illabillaah.

"Perbanyaklah dari (membaca) la haula wala quwata illa billah, karena sesungguhnya ia bisa menolak sembilan puluh Sembilan pintu dari beberapa pintu kejelekan, dan yang paling ringan darinya adalah kesusahan."

Terhindar dari Kefakiran

Keistemwaan bacaan lahaula walakuata illabillaah berikutnya adalah dapat terhindari dari kefakiran. Hal ini dijelaskan dalam sebuah riwayat dari Ibnu Abid Dunya tentang keutamaan lahaula walakuata illabillaah sebagai berikut.

"Salah satu keistimewaan lafal hauqalah ini adalah apa yang disebutkan di dalam Fawaidus Syarji, yaitu hadits riwayat Ibnu Abid Dunya dengan sanad tersambung hingga Rasulullah SAW bahwa ia bersabda, 'Siapa saja yang membaca la haula wa la quwwata illa billahi 'aliyyil azhimi setiap hari sebanyak 100 kali, maka ia selamanya takkan ditimpa oleh kefakiran,"

Dikabulkannya Doa

Keistimewaan bacaan lahaula walakuata illabillaah berikutnya adalah dikabulkannya doa dan hajat yang dipanjatkan. Hal ini dijelaskan dapat sebuah hadis menurut pendapar Imam al-Barmawi sebagai berikut,

"Orang membaca la haula wala quwwata illa billah atau hauqalah setiap hari sebanyak 500 kali dan diniati untuk sebuah hajat, maka (oleh Allah) akan dipenuhi. Jika pembaca dalam keadaan dipenjara/ditahan maka akan lepas, dan sesungguhnya bacaan tersebut bisa membuka kejadian yang masih samar dan takdir mubram (takdir yang tidak bisa diubah)."

Itulah beberapa keistimewaan dan keutamaan bacaan lahaula walakuata illabillaah yang perlu kalian ketahui. Sehingga dengan memahami keutamaan bacaan lahaula walakuata illabillaah bisa kalian amalkan untuk bacaan dzikir harian.

Baca Juga: Sujud Syukur! Baca Doa dan Dzikir Ini Sebelum Berangkat Kerja, Dijamin Beruntung dan Anti Bangkrut

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm