Resep Ceker Mercon Tanpa Tulang, Bisa Jadi Menu Spesial Weekend

25 Juni 2023 08:20 WIB
Hasil resep Ceker Mercon Tanpa Tulang
Hasil resep Ceker Mercon Tanpa Tulang ( kompas.com)

Sonora.ID - Simak penjelasan tentang resep Ceker Mercon Tanpa Tulang berikut ini untuk diolah menjadi menu spesial saat weekend.

Menghadirkan hidangan spesial saat weekend adalah langkah yang tepat untuk membuat momen berkumpul dengan keluarga terasa lebih hangat.

Kamu bisa mengolah beberapa jenis menu yang spesial, salah satunya adalah Ceker Mercon Tanpa Tulang.

Resep tersebut memang sedang kembali viral di TikTok dan kerap diolah karena memiliki cita rasa yang menggugah selera.

Untuk itu, simak langsung resep Ceker Mercon Tanpa Tulang berikut ini yang bisa langsung kamu kreasikan di dapur rumah.

Bahan-bahan Ceker Mercon Tanpa Tulang

Baca Juga: Resep Membuat Es Buah Pelangi, Cocok Disantap Dikala Cuaca Panas

1. 200 gr ceker tanpa tulang

2. 3 lembar daun salam

3. 1 ruas lengkuas

4. 2 batang serai

5. 3 lembar daun jeruk

6. 1 sdt garam

7. 1/2 sdt gula

8. 1/2 sdt penyedap

9. 100 ml air

Bumbu Halus

1. 3 siung bawang putih

2. 5 siung bawang merah

3. 2 buah cabai merah

4. 5 buah cabai mrah keriting

5. 4 buah cabai rawit

6. 1 ruas kencur

Cara Membuat Ceker Mercon Tanpa Tulang

Baca Juga: Resep Membuat Tumis Buncis Udang yang Lezat dan Menggugah Selera

1. Panaskan minyak goreng secukupnya. Lalu, tumis sebentar ceker tanpa tulang sampai berubah warna kecokelatan. Angkat dan sisihkan

2. Jika sudah, panaskan kembali minyak dengan api sedang. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan serai, daun jeruk, lengkuas, daun salam, dan air. Tumis kembali

3. Masukkan garam dan penyedap. Koreksi rasa. Apabila sudah pas, masukkan ceker tanpa tulang ke dalam bumbu. Tumis dan masak sampai matang

4. Pindahkan Ceker Mercon Tanpa Tulang ke piring saji dan hidangkan selagi hangat dengan nasi yang sudah ditambahkan nori tabur

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm