Find Us On Social Media :
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Yayasan Kerukunan Orang Madura (Yakorma) Kubu Raya, bersilaturahmi ke Wakil Bupati Kubu Raya H. Sujiwo, S.E., M.Sos. Kubu Raya, Senin 15 November 2021, bertempat di kantor wakil bupati kubu raya. (Husnul Arif / Sonora Pontianak)

Sujiwo Menerima Audiensi Yakorma Kubu Raya

Husnul Arif - Senin, 15 November 2021 | 19:40 WIB

Sonora.ID - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Yayasan Kerukunan Orang Madura (Yakorma) Kubu Raya, bersilaturahmi ke Wakil Bupati Kubu Raya H. Sujiwo, S.E., M.Sos. Hadir dalam Audiensi ini di antaranya ada Muhammad Ali Rido, MBS (Korwil Yakorma Kalbar), Usman Abdul Aziz, SH (Ketua Yakorma Kubu Raya), Anwar, S.Pd.I, (Sekretaris Yakorma Kubu Raya), Imam Sanusi, M.Pd.I. (Wakil Sekretaris Yakorma Kubu Raya), dan Perwakilan PAC Yakorma Kubu Raya (Hidayat, S.Pd.I, Mursalin, dan Abd. Kholik). Kubu Raya, Senin 15 November 2021, bertempat di kantor wakil Bupati Kubu Raya.

Muhammad Ali Rido, MBS., Korwil Yakorma Kalimantan Barat mengungkapkan terimakasih yang sebesar-besar nya atas sambutan yang telah diberikan Pak Wabup Kubu Raya H. Sujiwo, S.E., M.Sos,. telah menerima audiensi kami dan meluangkan waktunya.

“Semoga pertemuan ini menjadi silaturahmi yang saling menguatkan untuk kemaslahatan masyarakat kubu raya”. Ungkap Ali Rido.

Selain itu hadir pula Ketua Yakorma Kubu Raya Usman Abdul Aziz, SH menyampaikan bahwa tujuan Audiensi kami, Yakorma Kubu Raya yang pertama adalah Silaturahmi, kemudian kami juga menyampaikan program-program Yakorma Kubu Raya agar kedepan program kami dapat bersinergi dengan program pemerintah kubu raya.

Baca Juga: STIKes Yarsi Pontianak Lakukan Vaksinasi dan Penggalangan Donasi Peduli Banjir