Berikut 7 Gejala Penyakit Autoimun yang Sering Menyerang Wanita

23 Februari 2021 14:10 WIB
ilustarsi penyakit autoimun
ilustarsi penyakit autoimun ( freepik)

Sonora.ID -Penyakit autoimun menjadi jenis penyakit yang sudah tidak asing lagi. Penyakit autoimun sendiri merupakan kondisi dimana sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan tubuhnya sendiri.

Padahal, pada dasarnya sistem kekebalan tubuh seharusnya berfungsi melindungi tubuh untuk melawan penyakit dan sel jahat, seperti bakteri maupun virus.

Salah satu jenis penyakit autoimun yang sering didengar yaitu lupus. Meskipun bisa menyerang siapa saja, diketahui wanita memiliki risiko dua kali lebih tinggi dibandingkan pria.

Sebab. Hal ini terjadi karena faktor seperti hormon seksual dimana wanita mempunyai hormon esterogen lebih tinggi sehingga rentan mengidap penyakit ini.  Selanjutnya bisa disebabkan karena genetik perempuan lebih rentan terserang penyakit autoimun.

Oleh sebab itu, penting bagi Anda untuk mengetahui gejala penyakit autoimun beserta penyebabnya. Merangkum dari beberapa sumber, berikut ini gejala penyakit autoimun yang penting untuk diketahui.

Baca Juga: Sakit Pinggang: Penyebab dan Cara Mengatasinya, dari Kompres hingga Operasi

Berat Badan Naik Turun Secara Drastis

Gejala penyakitg autoimun yang pertama yaitu berat badan mengalami naik dan turun secara drastis. Padahal, Anda tidak merasakan mengonsumsi makanan dan aktivitas fisik yang berbeda. Namun, jika berat badan Anda berubah secara drastis, Anda bisa berkonsultasi secepatnya dengan tenaga medis.

Ruam Pada Kulit

Selanjutnya, gejala yang terjadi pada seseorang yang mengidap penyakit ini yaitu adanya ruam pada kulit. Setiap ruam yang tidak biasa, kemerahan, gatal atau daerah kulit menjadi sensitif, bahkan jerawat bisa menjadi pertanda ada sesuatu yang tidak beres dengan sistem pertahanan tubuh. Meskipun tidak dikaitkan secara langsung, namun Anda tetap harus memperhatikan terlebih jika memiliki keluarga yang menderita penyakit ini.

Baca Juga: 3 Ciri-ciri Penyakit Jantung di Usia Muda, Kenali Penyebabnya!

Sering Merasa Lelah

Seseorang yang menderita autoimun, akan mengalami gejala awal dimana tubuh akan mengalami kelemahan otot tanpa penyebab yang jelas. Selain itu, penderita juga akan mengalami kesemutan hingga mati rasa. Penderita autoimun juga mengalami rasa lelah secara mendadak maupun berkepanjangan sebelum akhirnya kembali membaik.

Nyeri Sendi

Gejala penyakit autoimun yang perlu kalian ketahui yaitu adanya nyeri sendi. Adapun sendi yang sering nyeri yaitu sendi lutut, sendi di pergelangan tangan, punggung tangan hingga jari. Nyeri ini juga sering diiringi pembengkakan dan kekakuan. Hal tersebut yang membuat Anda merasa sangat kesakitan dan sulit bergerak.

Baca Juga: Murah Meriah, Berikut 5 Manfaat Makan Ikan Lele untuk Kesehatan Anak

Rambut Rontok

Rambut rontok juga menjadi salah satu tanda seseorang terserang penyakit autoimun. Biasanya, seseorang yang terserang penyakit ini akan kehilangan volume rambut secara signifikan dalam waktu yang singkat.

Flu Tak Kunjung Sembuh

Gejala seseorang terserang penyakit autoimun selanjutnya yaitu mengalami flu yang tak kunjung sembuh. Biasanya, hal ini disertai dengan demam, menggigil, hingga nyeri otot. Flu autoimun juga bisa berlangsung selama berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan dalam siklus datang pergi.

Baca Juga: Waspada! Penyakit Ini Mengintai Orang yang Suka Duduk Lama Depan Komputer!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm