Jangan Biarkan Anak Alami Depresi, Berikut Gejala yang Perlu Diwaspadai Oleh Keluarga

16 September 2021 11:30 WIB
Illustrasi anak depresi
Illustrasi anak depresi ( Unsplash)

Sonora.ID - Sejak dini orang tua sudah harus waspada dengan gejala depresi yang diderita oleh anak-anak.

Hal ini dikarenakan emosi negatif yang terjadi secara terus menerus dapat menganggu aktifitas sosial, minat dan bakat hingga kehidupan keluarga anak tersebut.

Bahkan terkadang, depresi yang dialami oleh anak kecil bisa saja terjadi secara mendadak karena berada dibawah tekanan berat atau sedang berduka.

Depresi ini sendiri merupakan hal yang dapat terjadi bukan hanya karena satu hal saja tetapi bisa dua atau lebih dengan dua faktor, yaitu faktor biologi dan psikologi.

Faktor biologi ini dapat terdiri dari hormon, zat kimia dalam otak dan masih banyak lainnya.

Sedangkan faktor psikologis dapat berupa tekanan sosial yang diterima dari sekolah, teman dan bahkan lingkungan keluarga.

Depresi pada anak pada umumnya memiliki gejala yang sama dengan depresi yang dialami orang dewasa, yaitu perubahan mood secara mendadak, merasa tidak berdaya dan perubahan emosi yang dapat terjadi secara sangat cepat.

Baca Juga: Bisa Bikin Depresi, Ini Tips Menghindari Iri dengan Kesuksesan Orang Lain

Selain itu depresi juga bisa membuat nafsu makan anak berkurang, menarik diri dari kehidupan sosial dan banyak hal lainnya.

Perlu diketahui bahwa di Indonesia sendiri, anak yang terkena depresi ada sebanyak 13% bahkan data dari AADC-19 jilid 2 tahun 2020 menunjukkan bahwa presentase anak perempuan yang terkena gejala depresi ada sebanyak 14%.

Beberapa hal yang bisa keluarga lakukan saat menemui anak depresi adalah mendengarkan cerita dan keluh kesah tanpa mempertanyakan banyak hal.

Kemudian keluarga bisa untuk mengapresiasi tindakan positif yang dia lakukan, kamu juga bisa coba untuk membelikan makanan kesukaannya atau makanan yang bisa membangkitkan mood seperti coklat dan es krim.

Baca Juga: Mengusik Kesehatan Mental, Ini 5 Alasan Kenapa Patah Hati Begitu Menyakitkan Menurut Psikologi

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm