Kodam II/SWJ Gelar Pengecekan Kesiapan Operasi Satgas Yonarhanud 12/SBP

12 Agustus 2023 11:35 WIB
Gelar pengecekan kesiapan operasi pasukan Satuan Penugasan (Satgas) Batalyon Arhanud 12/SBP.
Gelar pengecekan kesiapan operasi pasukan Satuan Penugasan (Satgas) Batalyon Arhanud 12/SBP. ( )

 

Palembang, Sonora.ID -  Pangdam ll/Swj yang diwakili Kepala Staf Kodam (Kasdam) II/Sriwijaya Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P., melaksanakan gelar pengecekan kesiapan operasi pasukan Satuan Penugasan (Satgas) Batalyon Arhanud 12/Satria Buana Prakasa (SBP) yang akan melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Daerah Rawan Maluku bertempat di Lapangan Upacara Markas Yonarhanud 12/SBP Jln. Lintas Sumatera, Serong Kab. Banyuasin, Sumatera Selatan, Kamis (10/08/2023).

Kegiatan pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan Satgas Pamrahwan Yonarhanud 12/SBP, baik personel maupun materiil yang akan digunakan dalam melaksanakan penugasan operasi.

Selain mengecek kesiapan personel dan alat perlengkapan, Kasdam II/Swj Brigjen TNI Ruslan Effendy yang didampingi oleh Asrendam II/Swj, para Asisten Kasdam II/Swj dan beberapa Kabalakdam II/Swj, juga menerima paparan terkait situasi dan kondisi wilayah yang menjadi daerah Operasi dari Danyon Arhanud 12/SBP.

Pada kesempatan tersebut, Kasdam II/Swj juga membacakan sambutan Pangdam ll/Swj,  dimana dalam arahannya disampaikan beberapa penekanan yang harus dilaksanakan oleh seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas Operasi Pamrahwan Maluku.

"Saya tekankan mulai saat ini kalian harus benar-benar mempersiapkan diri, baik secara fisik maupun mental yang didukung dengan perlengkapan yang memadai dalam menjalankan tugas negara", tegas Brigjen TNI Ruslan Effendy.

Baca Juga: Jumat Curhat, Kapolda Sumsel Terima Keluhan Warga Mesuji, Ini Hasilnya

Untuk itu, kata Kasdam, manfaatkan sisa waktu yang ada untuk menyempurnakan kesiapan, baik secara perorangan maupun satuan, serta memahami Protap-Protap yang ada, kuasai bidang tugas dan tanggungjawab serta kembangkan inovasi dan kreativitas guna mendukung keberhasilan tugas.

Kasdam juga menambahkan, selama di daerah operasi agar tetap waspada dan segera pelajari adat istiadat lokal yang ada.

Selain itu anggota Korum Yonarhanud 12/SBP, selama ditinggal tugas Pamrahwan Maluku, agar selalu menjaga keamanan, kenyamanan dan ketenangan keluarga yang ditinggal tugas, sehingga tidak mempengaruhi moril dan konsentrasi anggota yang sedang melaksanakan penugasan.

"Laksanakan kegiatan dan pembinaan Persit dengan mengisi kegiatan Bintal Rohani secara rutin untuk mengurangi kejenuhan dan hindari pelanggaran sekecil apapun", jelas Kasdam.

Gelar pengecekan kesiapan operasi ini merupakan upaya dari Kodam II/Sriwijaya sebagai kegiatan pendahuluan sebelum pengecekan kesiapan operasi  dari Tim Mabesad.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm