BPS Kalbar Gelar Workshop Literasi Data, Hindari Mutan Statistik

12 Desember 2023 07:00 WIB
Kepala BPS Provinsi Kalimantan Barat, Muh Siachudin, saat membuka Workshop Literasi Data Statistik di Era Digital, di Mercure Hotel, Senin (11/12/2023).
Kepala BPS Provinsi Kalimantan Barat, Muh Siachudin, saat membuka Workshop Literasi Data Statistik di Era Digital, di Mercure Hotel, Senin (11/12/2023). ( IST)

Pontianak, Sonora.ID - Kepala BPS Provinsi Kalimantan Barat Muh Saichudin menghimbau kepada OPD dan rekan - rekan Media di Kalimantan Barat agar tidak keliru dalam menyampaikan informasi terkait indikator - indikator statistik sehingga terhindar dari istilah Mutan Statistik. 

"Jangan sampai ada Mutan Statistik, artinya data - data statistiknya sudah benar, tetapi penerjemahan atau mengartikan indikator - indikator statistiknya kurang benar sehingga perencanaan dan evaluasi pembangunan di Kalbar kurang tepat sasaran, " jelasnya pada usai pembukaan kegiatan Workshop Literasi Data Statistik di Era Digital, di Mercure Hotel, Senin (11/12/2023).

Dia mencontohkan misalnya terkait dengan dengan kemiskinan ekstrem, menurut bank dunia batas kemiskinan ekstrem 1,9 dolar, Paritas Daya Beli 1,9 dolar/kapita perhari itu maksudnya untuk paritas daya beli masyarakat, bukan 1,9 dolar dikali kurs rupiah terhadap dolar.

Baca Juga: BPS Pastikan Kualitas Sensus Pertanian 2023

"Misalnya inflasi itu kan perkembangan perubahan indeks harga konsumen, jadi IHK dibandingkan dengan bulan sebelumnya , bukan perubahan harga. Tapi perubahan index harga konsumen. Itu jg salah satu mutan stataistik, " ujarnya lagi. 

Saichudin mengharapkan agar workshop ini dapat mengedukasi OPD - OPD dan media agar tentunya semua indikator - indikator statistik bisa dipahami dengan baik sehingga pelaksanaan perencanaan dan evaluasi pembangunan bisa akurat.

BPS Provinsi Kalbar menyelenggarakan kegiatan workshop untuk media terkait literasi data statistik di era digital dengan harapan indikator - indikator statistik yang dihasilkan bisa dipahami oleh masyarakat.

"Utamanya bagi wartawan media dalam menyebarluaskan indikatornya, " tambahnya.

Baca Juga: Agar Kualitas Data Statistik Sosial Lebih Baik Lagi, BPS Sumut Gelar Bimtek PJ Statistik Sosial BPS Kabupaten/Kota se-Sumut

PenulisWilliam
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm